Dalam penelitian menunjukkan ketika kita mau untuk tersenyum sebanyak 1 menit setiap hari, maka tindakan kita akan berubah menjadi lebih baik. Dengan begitu kita tidak akan mudah marah, selalu berpikir baik dalam segala hal, mampu mengendalikan emosi, dan berperilaku baik untuk semua orang. Sehingga tersenyum ini penting walaupun terlihat sepele untuk dilakukan.
Sedangkan Sukses merupakan keberhasilan yang dicapai setiap orang dari sebuah tindakan atau misi yang dilakukan untuk mencapai sesuatu dan itu berhasil. Sehingga kesuksesan merupakan sebuah keberhasilan yang didapatkan secara terus menerus.
Dalam keberhasilan setiap orang dapat memperoleh keberhasilan yang diinginkannya sesuai dengan apa yang dipikirkan. Setiap pelaku yang ingin sukses dalam kehidupannya tentu saja harus bekerja keras, suka menolong, dan dermawan. Jika hal tersebut dilakukan, maka baru orang tersebut dikatakan sukses dalam segala tindakan.
Jika berkaitan dengan senyuman, maka kesuksesan itu tidak akan lepas dari senyuman yang dilakukan. Jika kita sukses maka kita tentu akan senyum-senyum sendiri karena bahagia mendapatkan apa yang diinginkan dengan cara yang baik. Sehingga tersenyum merupakan salah satu akhibat dari keberhasilan yang kita lakukan karena mendapatkan sesuatu yang kita inginkan.
Untuk itu sukses dan tersenyum itu dapat menyebabkan banyak kondisi atau kejadian yang dimana hal tersebut penting. Tersenyum dapat memberikan citra diri kepada banyak orang agar mereka memberikan pemikiran bahwa kita itu orang baik dan patut untuk dijadikan kawan dalam berbisnis maupun pertemanan biasa.
Sebagai misal jika kamu bertamu kepada salah satu orang yang kaya dan memiliki banyak aset yang melimpah, dan kamu dalam setiap ucapan selalu tersenyum dan memberikan pengaruh positif untuk orang tersebut. Maka secara tidak langsung kamu akan mendapatkan job atau tugas untuk menjalankan suatu proyek yang diberikan orang kaya tersebut.
Walaupun itu sebagai contoh, namun hal tersebut sangatlah penting untuk dilakukan. Karena dengan memberikannya senyuman kepada semua orang, tentu saja pengaruh positif untuk menuju kesuksesan dapat tercipta dengan mudah.
Untuk itu ada 7 rahasia kenapa kamu harus tersenyum untuk menuju kesuksesan.
1. Dipercaya Orang Lain
Jika kamu selalu tersenyum dalam setiap transaksi dengan semua orang, tentu saja kamu akan di cap sebagai orang yang baik. Selain itu jika kamu tersenyum maka aura kamu akan keluar, dan memberikan banyak kebaikan kepada kesuksesan yang kamu intinkan. Tersenyum mampu memikat orang lain untuk membeli atau menggunakan produk yang kamu tawarkan.
Sebagai misal ketika kamu menawarkan barang kepada orang lain, tentu saja senyum merupakan cara pertama yang kamu lakukan untuk memberikan apresiasi positif kepada calon pelanggan baru. Sehingga pelanggan baru kamu tertarik dan berminat untuk terus menggunakan produk yang kamu jual kepada mereka.
2. Doktrin Orang Baik
Siapa sangka jika senyum itu dapat membawa diri kepada orang lain untuk terus berprasangka baik kepada kita. Sehingga jika kita melakukan kegiatan kerja apapun tentu mampu untuk mendapatkan kepercayaan dari semua orang. Bila kita mampu terus tersenyum bila ada orang lain yang berbicara kepada kita, maka kita akan dicap atau di doktrin sebagai orang yang baik.
Misalkan saja kita ingin membeli sesuatu, maka kita harus tersenyum terlebih dahulu. Setelah itu bicara dan berbincang-bincang, kemudian menanyakan harga. Nah jika kamu ramah dan selalu tersenyum, maka harga yang kamu dapatkan dapat memperoleh harga yang rendah atau mudah dari biasanya.
3. Rejeki Terus Ada
Tidak ada orang yang berpikir positif yang tidak mendapatkan rejeki. Semua orang bisa memperoleh rejekinya masing-masing dengan cara yang terbaik. Setiap orang yang memiliki pemikiran positif maka rejeki akan lebih banyak. Dan bila orang itu tersenyum maka akan memperoleh pemikiran positif secara pasti. Sehingga tersenyum itu dapat menyebabkan orang memperoleh kesuksesan secara cepat.
Misalkan di Budi memiliki anak 2 dan istri, dia merupakan tulang punggung keluarga, sehingga Budi harus bekerja keras demi anak dan istrinya. Disisi lain Budi sering sekali tersenyum, sehingga dia memperoleh banyak rejeki dari pekerjaannya sebagai sopir bus. Banyak penumpang yang ada di dalam bus yang Budi jalankan. Sehingga Budi dapat mencukupi segala kebutuhan rumah tangga.
4. Disukai Banyak Teman
Setiap orang yang tersenyum itu selalu berada pada kebaikan yang berupa disukai banyak teman. Jika kamu selalu terseyum dalam setiap tindakan, maka kamu akan memperoleh teman baru yang baik. Tidak akan ada orang yang buruk sangka kepada kamu, dan orang-orang yang memiliki perilaku buruk akan menjauh darimu.
Ada sebuah cerita yaitu ketika Anto bercengkramah dengan temannya, ada teman baru dari salah satu teman Anto datang dan bergabung. Secara otomatis Anto menyapa dengan senyuman. Setelah itu dia mengenal teman baru tersebut dan menjadi teman main yang baru. Hal ini sangat dipengaruhi oleh bagaimana setiap orang bisa tersenyum kepada orang lain dengan baik.
5. Banyak Teman Banyak Rejeki
Tersenyum mampu menciptakan teman-teman yang baru dimana kita bisa memperoleh banyak teman hanya dengan senyuman. Sehingga senyuman ini sangat mempengaruhi diri kita untuk terus berbuat baik kepada teman atau orang lain dan memberikan pengaruh positif bagi teman-teman disekitar. Sehingga dalam mendapatkan rejeki itu semakin mudah.
Sebuah kisah yaitu Rudi sedang mencari informasi pekerjaan karena dia sekarang lagi nganggur tidak ada pekerjaan. Dia cerita dengan temannya yaitu Yuli. Nah Yuli akhirnya memberi solusi kepada Rudi untuk bertemu dengan Santo temannya. Setelah bertemu dengan Santo maka Rudi tersenyum dan menyapa dengan baik. Akhirnya Rudi bercerita kalau ingin pekerjaan yang layak. Sehingga Santo memberikan solusi kepada Rudi dan akhirnya Rudi dapat pekerjaan baru. Itulah manfaat dari tersenyum.
6. Efek Positif Untuk Diri Sendiri
Selain juga dapat berpengaruh baik kepada kondisi luar, senyuman dapat memberikan efek kepada diri sendiri atau tubuh ini. Dengan begitu kita juga akan lebih sehat, harmoni, dan selalu memberikan keberhasilan dalam setiap tindakan yang kita peroleh.
Misal Santi merupakan pekerja harian di suatu pabrik. Dia bekerja mulai dari pagi hingga sore hari. Suatu ketika Santi di hina oleh atasannya, kemudian Santi dikeluarkan. Namun Santi tetap saja tersenyum dan berpikir positif. Setelah keluar dari pekerjaan tersebut Santi membuka usaha warung kopi dan makanan.
Lambat laun dari tahun ke tahun dagangan makin laris dan semakin kaya. Setelah atasan yang dulunya pernah menghina Santi datang dan meminta maaf, karena kesalahan yang pernah di perbuatnya dulu. Namun Santi tetap memaafkan dan memiliki kekayaan yang di atas atasannya dulu di pabrik tersebut. Itulah efek dari senyuman.
7. Tersenyum Dapat Menyenbuhkan
Setiap orang tidak percaya bahwa senyuman itu mampu menyembuhkan segala penyakit yang ada dalam tubuh. Dengan antibody yang kuat, maka kita akan terhindar dari segala penyakit. Dan antibody itu diperoleh dari pemikiran positif dari setiap orang. Dan pemikiran positif itu terjadi karena tersenyum atau hal-hal kecil semacam itu. Sehingga ini dapat meningkatkan kualitas dalam tubuh seseorang.
Misalkan saja bila kita sedang sendiri dan berpikir bahwa kita sedang sakit dan tidak bisa bekerja dengan baik. Maka dari itu kita tersenyum dan mengingat hal-hal baik di kehidupan yang lampau. Setelah itu secara perlahan-lahan penyakit yang ada dalam tubuh ini bisa hilang dan digantikan dengan kesehatan yang mana dapat memberikan efek baik untuk pekerjaan yang kita peroleh.